Hai...
Setelah sekian lama blog ini aku biarkan terlantar, tanpa mengklik tombol entri baru, akhirnya aku kembali juga. Bukan karena apa-apa, tapi tanganku ini sudah gatal dan tak tertahankan pengen memencet tombol-tombol di keyboard laptop kesayanganku untuk mencurahkan isi di otakku.
Berawal dari sebuah novel sumbangan dari muridku untuk perpustakaan sekolah, hatiku terketuk juga untuk merangsang otakku agar memerintahkan tanganku kembali mengetikkan tulisan asal di blogku ini. Juga komplinan dari beberapa muridku yg rajin sekali mengaktifkan intri baru di blog mereka, "Bu kapan blognya diisi lagi? katanya disuruh aktif diblog, tapi Bu Ariek g pernah muncul?" ... hehehe... Guys... here i am... aku muncul lagi di blog... Puaskah kalian dengan kemunculanku? ... ah abaikan!!
Eh balik lagi soal novel yg judulnya Flavor Of Love, sebenernya ceritanya tidak begitu istimewa, hanya saja hobby tokoh di novel itu yang membuatku iri.
Di situ bercerita tentang seorang jurnalis di majalah fashion yang bertugas mengisi kolom kuliner selalu aktif diblognya dengan isi yang sangat ringan tapi menarik, walaupun kesehariannya selalu penuh dengan banyak research dan berlomba dengan deadline pekerjaannya. Dia menuliskan banyak hal yang dia temukan di kesehariannya. Namun sebenarnya itu bukanlah niatnya, tapi dorongan sang sahabat yang selalu mengantar dan menjaga dia kemana pun dia pergi, untuk mengasah tulisannya. Banyak hal yang dia tulis, dari percintaan, persahabatan, kegalauan orang dewasa saat memutuskan untuk berkomitmen tentang pernikahan, sampai akhirnya menemukan cinta sejati. Heem... wow banget cerita fiksi itu, tapi mungkin juga terjadi di dunia nyata, Hanya saja, aku tak berharap itu terjadi padaku, karena aku tahu apa yang aku inginkan dan aku impikan. Huuusss.... stop... berhenti!! jangan curhat lagi hehehe....
So... di entri Welcome Back ini, aku berharap bisa mengasah kembali otakku yang telah tumpul ini untuk kembali lagi di dunia ketik mengetik, tulis menulis dan curhat mencurhati hehehe.... Entah tulisan apalagi yang akan kutulis di blog ini, keseharian kah? cerita hayalanku kah? atau tulisan ilmiah lagi seperti dulu. Yang jelas niat baik ini harus diteruskan... SEMANGAT...
See you in next time... Good nite everyone... Love you all
0 komentar:
Posting Komentar